Lirik lagu Hari Santri 22 Oktober banyak dicari karena lagu ini bisa jadi salah satu cara menyemarakkan Hari Santri. Seperti apa lagunya?
Lagu Hari Santri sudah diperkenalkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) sejak beberapa waktu lalu. Dengan begitu, harapannya masyarakat dapat mengenal sekaligus menikmati lirik lagu yang sudah disajikan.
Video Clip lagu Hari Santri sudah diunggah di situs Kementerian Agama. Berikut video lagu Hari Santri 2021:
Untuk mengetahui lirik lagu Hari Santri 22 Oktober, detikcom sudah menuliskannya di bawah ini. Mari simak ulasannya
Lirik Lagu Hari Santri 22 Oktober
Saat ini kita telah merdeka
Mari teruskan perjuangan ulama
Berperan aktif dengan dasar pancasila
Nusantara tanggung jawab kita
Reff:
Hari Santri hari santri hari santri
Hari Santri bukti cinta pada negeri
Ridho dan rahmat dari ilahi
NKRI harga mati
Ayo santri ayo santri ayo santri
Ayo ngaji dan patuh pada kyai
Jayalah bangsa, Jaya Negara
Jayalah pesantren kita
Mari bersiap kita berangkat
Ke pesantren dengan penuh semangat
Raih cita cita luruskan niat
Mengabdi tuk kemaslahatan umat
Back to reff:
Hari Santri Hari Santri Hari Santri
Hari Santri bukti cinta pada negeri
Ridho dan rahmat dari ilahi
NKRI harga mati
Ayo santri ayo santri ayo santri
Ayo ngaji dan patuh pada kyai
Jayalah bangsa, Jaya Negara
Jayalah Indonesia
Merujuk situs Kemenag, filosofi logo Hari Santri 2021 memancarkan beragam warna. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan, masing-masing warna pada logo merupakan gambaran semangat dan kolaborasi santri agar mengabdi pada negeri juga Tuhan yang Maha Esa.
“Dan kalau kita perhatikan tiap bagian logo ini, menggambarkan berbagai aktivitas yang seringkali dilakukan kaum santri, dan filosofinya sangat dalam juga,” ujar Menag Yaqut.
Pertama, posisi sholat pada logo: Menggambarkan santri senantiasa berserah diri kepada Tuhan. Hal ini sebagai puncak dari kekuatan jiwa dan raga.
Kedua, posisi sujud pada logo: Sujud sebagai bentuk ikhtiar dan ketulusan. Tujuannya agar pandemi COVID-19 di Indonesia cepat berlalu.
Ketiga, dua orang saling menangkup tangan: Menggambarkan kebersamaan, ini sekaligus menunjukkan santri selalu berkolaborasi dalam suka maupun duka.
Keempat, simbol semangat: Merupakan keyakinan santri terhadap semangat dan kerja keras, sehingga segala sesuatu dapat dicapai.
Kelima, Simbol seseorang berbagi: Simbol terakhir ini menggambarkan santri selalu berbagi terhadap sesama, juga untuk negeri Indonesia.
Demikian lirik lagu Hari Santri 22 Oktober hingga informasi soal logo dan filosofinya.
Sumber: Detik.com